Pondasi Dangkal
Selasa, 02 April 2013
0
Comment
Pondasi dangkal dapat didefinisikan sebagai pondasi yang mendukung beban dari struktur atas secara langsung, seperti: pondasi telapak, fondasi memanjang dan fondasi rakit.
- Pondasi Telapak (Footplate Foundation) merupakan pondasi dari pelat beton bertulang yang berfungsi mendukung kolom. Pondasi telapak digunakan untuk memikul beban dari suatu
kolom tunggal. Pondasi jenis ini paling sering digunakan
khususnya pada bangunan yang relatif ringan dan jarak antar kolom yang
berjauhan. Kedalaman dari Pondasi telapak ini biasanya lebih besar daripada
fondasi dinding.
- Pondasi Rakit (Raft Foundation) merupakan pondasi yang digunakan untuk mendukung bangunan yang terletak pada tanah lunak atau digunakan apabila jarak antar kolom relatif dekat sehingga bila menggunakan pondasi telapak maka sisi-sisi dari pondasi telapak akan berhimpit satu sama lain. Pondasi rakit juga digunakan apabila suatu bangunan memiliki ruang bawah tanah sehingga pondasi rakit juga dapat berfungsi sebagai pelat lantai pada basement tersebut. Pondasi rakit memiliki nilai ekonomis bila pada perencanaan pondasi telapak untuk setiap kolom dan luas gabungannya lebih besar dari separuh denah gedung. Pondasi rakit juga berguna untuk mereduksi penurunan antar kolom dengan besar reduksi mencapai sekitar 50%.
- Pondasi Memanjang / Menerus (Continuous Footing) merupakan pondasi yang digunakan untuk mendukung dinding memanjang atau digunakan untuk mendukung sederetan kolom-kolom yang berjarak sangat dekat, sehingga bila dipakai pondasi telapak sisi-sisinya akan berhimpit satu sama lain.
(Sumber: Teknik Fondasi 1, Edisi Kedua, Hary Christady Hardiyatmo, 2002)
Terima Kasih Telah Membaca Artikel Dunia Teknik Sipil
0 Comment:
Posting Komentar